Implementasi Etika dalam Kehidupan Berbangsa

Etika merupakan komponen penting dalam membina kehidupan berbangsa, karena bangsa Indonesia merupakan bangsa yang bhineka dan plural. Beraneka suku, budaya dan agama menyatu dalam satu kehidupan berbangsa. Oleh karena itu, etika sangat diperlukan untuk mengambil sikap yang wajar dalam suasana pluralisme moral.
Pluralisme moral makin mencolok, dengan alasan :

  1. Perbedaan suku, budaya, dan agama yang hidup berdampingan dalam suatu masyarakat dan negara.
  2. Modernisasi membawa perubahan besar dalam pandangan-pandangan moral tradisional.
  3. Berbagai ideologi menawarkan diri sebagai penuntun kehidupan, masing-masing dengan caranya sendiri tentang bagaimana manusia harus hidup.
Karena itu etika dapat digunakan sebagai sarana orientasi agar manusia tidak bingung atau ikut-ikutan dalam menghadapi pluralitasme itu. Etika dapat membina kehidupan berbangsa. Bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku, budaya dan agama harus dibina agar tercipta kerukunan hidup. Perbedaan-perbedaan yang ada dapat menimbulkan perpecahan bangsa apabila tidak disikapi dengan nilai-nilai pokok etika kehidupan berbangsa.

Sekarang ini banyak penyimpangan-penyimpangan yang terjadi seperti penyimpangan ajaran agama dengan munculnya berbagai ajaran baru yang menyimpang jauh dari ajaran sebenarnya. Sikretisme atau percampuran agama pun kerap terjadi karena pemahaman yang salah dalam menghadapi pluralisme tersebut.
Semua hal tersebut terjadi karena tidak kuatnya pondasi hidup. Maka dari itu pokok-pokok nilai etika kehidupan berbangsa sangatlah penting diterapkan dalam kehidupan bangsa yang bhineka ini untuk menjaga keutuhan bangsa Indonesia.

Tag : Sosial
0 Komentar untuk "Implementasi Etika dalam Kehidupan Berbangsa"

Back To Top